Kepemimpinan
Kepemimpinan
adalah proses memengaruhi atau memberi contoh oleh pemimpin kepadapengikutnya
dalam upaya mencapai tujuan organisasi. Cara alamiah mempelajari kepemimpinan
adalah “melakukanya dalam kerja” dengan praktik seperti pemagangan pada seorang
senima ahli, pengrajin, atau praktisi. Dalam hubungan ini sang ahli diharapkan
sebagai bagian dari peranya memberikan pengajaran/instruksi.
UNSUR
DIDALAM KEPEMIMPINAN
Unsur – unsur
kepemimpinan terdiri dari :
1. Kemampuan
mempengaruhi orang lain, dalam hal ini bawahan atau kelompok.
2. Kemampuan
mengarahkan tingkah laku bawahan atau orang lain.
3. Untuk
mencapai tujuan organisai atau kelompok.
FUNGSI
KEPEMIMPINAN
Fungsi
Kepemimpinan sebagai berikut :
1.
Memprakarsai struktur organisasi
2.
Menjaga adanya koordinasi dan integrasi dalam
organisasi, supaya semuanya beroperasi secara efektif.
3.
Merumuskan tujuan institusional atau
organisasional dan menentukan sarana serta cara-cara yang efisien untuk
mencapai tujuan tersebut.
4.
Mengatasi pertentangan serta konflik-konflik
yang muncul dan mengadakan evaluasi serta evaluasi ulang.
5.
Mengadakan revisi, perubahan, inovasi
pengembangan dan juga penyempurnaan dalam organisasi.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPEMIMPINAN
Dalam
melaksanakan tugas kepemimpinan mempengaruhi orang atau kelompok menuju tujuan
tertentu, kita pemimpin, dipengaruhi oleh beberapa factor. Factor-faktor itu
berasal dari diri kita sendiri, pandangan kita terhadap manusia, keadaan
kelompok dan situasi waktu kepemimpina kita laksanakan. Orang yang memandang
kepemimpinan sebagai status dan hak untuk mendapatkan fasilitas, uang, barang,
jelas akan menunjukkan praktek kepemimpinan yang tidak sama dengan orang yang
mengartikan kepemimpinan sebagai pelayanan kesejahteraan orang yang
dipimpinnya. Factor-faktor yang berasal dari kita sendiri yang mempengaruhi
kepemimpinan kita adalah pengertian kita tentang kepemimpinan, nilai atau hal
yang kita kejar dalam kepemimpinan, cara kita menduduki tingkat pemimpin dan
pengalaman yang kita miliki dalam bidang kepemimpinan.
SUMBER
Komentar
Posting Komentar